Sabtu, 19 Desember 2020

Dapatkan Amplifier Terbaik untuk Masjid, Cek Tips Memilihnya di Sini!

 


Di sejumlah tempat publik misalnya Masjid, sound system menjadi perangkat yang sangat dibutuhkan. Amplifier sendiri adalah salah satu rangkainnya yang berguna untuk memperkuat sinyal output pada suara. Di Indonesia, perangkat satu ini sudah banyak tersedia di toko jual sound system. Berikut cara tepat dalam memilihnya, simak ulasan selengkapnya.

 

Cara Tepat Memilih Amplifier

1. Perhatikan Luas Ruangan

Cara dalam memilih amplifier yang pertama yaitu anda harus memperhatikan luas ruangan atau lokasi, yang nantinya sebagai tempat dari amplifier tersebut digunakan. Apabila amplifier akan digunakan untuk ruangan yang luas, maka anda harus memilih perangkat yang memiliki daya keluaran tinggi. Biasanya daya listrik yang dibutuhkan pun akan semakin tinggi pula.

Namun jika amplifier akan digunakan di tempat dengan ruangan yang kecil, maka anda bisa memilih amplifier dengan kekuatan sekitar 10 watt saja. Tetapi untuk kebutuhan masjid, tentunya amplifier yang diperlukan adalah yang mampu menjangkau setidaknya hampir satu kampung, sehingga anda harus memilih amplifier dengan daya keluaran besar mungkin sekitar 100 watt atau lebih.

 

2. Power Amplifier Terbaru

Apabila anda hendak membeli amplifier dengan model keluaran terbaru di toko jual sound system, maka sebaiknya gunakan limiter sebagai pelindung corong dari kerusakan. Sebab amplifier terbaru saat ini biasanya pada bagian dalamnya tidak ada lagi saluran Mix dan AUX. Jadi tombol yang tersedia di dalam amplifier hanya pada level control serta tone control saja.

Jadi penggunaan limiter sangat disarankan, dimana komponen tersebut mampu menghindari overload suara yang berasal dari suara Muadzin. Sehingga suara dari adzan yang dihasilkan pun juga lebih nyaring, namun tetap jernih dan nyaman serta mampu didengar oleh setiap penduduk yang ada di daerah sekitar masjid.

 

3. Spesifikasi Amplifier

Dalam memilih perangkat amplifier, anda tentu tidak boleh lupa untuk mengecek spesifikasinya. Amplifier yang biasa digunakan untuk kendaraan atau alat musik, tentu tidak bisa digunakan di dalam masjid. Oleh karena itu penting untuk mengetahui spesifikasi dari perangkat yang akan dibeli, sehingga amplifier bisa digunakan sebagaimana alat tersebut dibutuhkan.

 

4. Bentuk dan Tipe Amplifier

Selain spesifikasi, bentuk serta tipe amplifier juga perlu untuk anda perhatikan ketika sedang berada di toko jual sound system. Sebagian besar amplifier yang umum digunakan pada masjid yaitu berbentuk kotak, tujuannya adalah agar suara yang dihasilkan menjadi lebih nyaring. Untuk jenisnya, biasanya banyak yang menggunakan amplifier dengan mosfet atau IC Power.

Pemilihan amplifier ini menjadi sangat penting di masjid, agar penduduk bisa mengetahui bahwa sudah masuk waktu sholat. Anda bisa membeli produk amplifier berkualitas melalui Goshen Swara Indonesia. Berbagai jenis amplifier dapat anda pilih sesuai dengan kebutuhan, dan tentunya dengan harga yang cukup terjangkau ditambah dengan penawaran menarik lainnya.

 


EmoticonEmoticon